Tuesday, March 3, 2020

Single Linked List


Single Linked List

Single Linked List adalah salah satu bentuk implementasi dari struktur data yang paling sederhana. Seperti yang dijelaskan sebelumnya dalam konsep struktur data, single linked list bisa kita analogikan sebuah balok data dalam memory yang saling terhubung satu sama lain. Satu blok data dengan blok data lainnya dihubungkan melalui penanda berupa pointer (pointer bertugas menyimpan address blok data selanjutnya). Atau sekumpulan dari node yang saling terhubung dengan node lain melalui sebuah pointer.


single_linked_list

Gambar tersebut adalah contoh single linked list yang dimana rangkaian single linked list tersebut diawali dengan sebuah head untuk menyimpan alamat awal dan di akhiri dengan node yang mengarah pointer ke null. Single Linked List hanya memiliki satu arah dan tidak memiliki dua arah atau bulak balik.

Dalam pembelajaran struktur data, kita akan lebih sering mengenal dengan istilah :
Push untuk menambah data.
o   -  PushHead – Menambah data ke barisan paling awal
o   -  PushTail – Menambah data ke barisan paling akhir
o   -  PushMid – Menambah data ke barisan di tengah (sorting)
Pop untuk menghapus data.
o   -  PopHead – Menghapus data paling awal
o   -  PopTail – Menghapus data paling akhir
o   -  PopMid – Menghapus data ditengah (sesuai parameter value)

Referensi :


No comments:

Post a Comment